KAJIAN ANALISIS LAPIS PERKERASAN JALAN (AC-BC) TELUK DAWAN - TELUK BUAN KEC. DENDANG KAB. TANJUNG JABUNG TIMUR

Idil Afrialdi, Eri Dahlan, Susiana Susiana

Abstract


Pembangunan dan Pengembangan Perekonomian Daerah Provinsi Jambi di Kabupaten Tanjung Jabung Timur sangat tergantung pada sarana dan prasarana yang ada pada wilayah tersebut. Terhambatnya pembangunan dan perekonomian suatu wilayah bisa diakibatkan kurangnya prasarana transportasi. Untuk memenuhi pengguna jalan maka perkerasan harus memenuhi persyaratan kondisi fungsional dan struktural. Dimana persyaratan fungsional adalah menyangkut kerataan dan kekesatan permukaan perkerasan, sedangkan persyaratan struktural adalah kekuatan atau daya dukung perkerasan yang dinyatakan dalam nilai struktural atau lendutan. Jalan Teluk Dawan – Teluk Buan yang terdapat di Kec. Dendang ini menghubungkan antara Jalan kecamatan ke Ibukota Muara Sabak  yang bertujuan untuk memberi kenyamanan dan kelancaran bagi pengguna jalan, serta diharapkan dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar, seperti: Pinang, dan Kelapa sawit. Dari Metode Analisa Komponen (SNI 1732-1989-F) didapatkan tebal lapis perkerasan diperoleh dari nilai LHR awal umur rencana sebesar 2084 dan LHR akhir umur rencana sebesar 3395 dengan umur rencana 10 tahun, dan nilai CBR 3,4% maka dapat tebal lapis permukaan untuk Asphalt Concrete Binder Course (AC-BC) dengan tebal 15 cm, sedangkan untuk lapis pondasi atas 20 cm, dan lapis pondasi bawah 10 cm.


Keywords


Lapis Perkerasan Jalan AC-BC Teluk Dawan - Teluk Buan

Full Text:

PDF

References


Budi Raharjo, 2016. Pengaruh suhu pemadatan untuk perkerasan Lapis antara (AC-BC) Bandar Lampung, Universitas Lampung.

CBR Segmen dengan Dynamic Cone Penetrometer (DCP) Tahun 2017, Universitas Batanghari Jambi.

Departemen Pekerjaan Umum SNI 1732 –1989-F. Petunjuk Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur Dengan Metode Analisa Komponen.

Departemen Pekerjaan Umum Direktorat Jenderal Bina Marga Manual Perkerasan Jalan dengan Alat Benkelman Beam No. 01/MN/BM/83.

Perencanaan Jalan Teluk Dawan- Teluk Buan Tahun 2013, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Perancangan Perkerasan Jalan Tahun 2014, Tugas Besar Mata Kuliah Universitas Batanghari Jambi.

Sukirman Silvia, 2010. Perencanaan Tebal Struktur Perkerasan Lentur, Nova Bandung.

Spesifikasi Umum Revisi 3 2010 Divisi 6 Perkerasan Beraspal. Kementerian Pekerjaan Umum. Jakarta.

Sukirman. Silvia, 2003. Beton Aspal Campuran Panas, Granit, Jakarta.

Undang-undang Republik Indonesia No. 38 Tahun 2004 Tentang Jalan.




DOI: http://dx.doi.org/10.33087/talentasipil.v1i2.9

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Jurnal Talenta Sipil, Faculty of Engineering, Batanghari University
Adress: Fakultas Teknik, Jl.Slamet Ryadi, Broni-Jambi, Kec.Telanaipura, Kodepos: 36122, email: talentasipil.unbari@gmail.com


Creative Commons License This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.